Kediri, 13 Januari 2025
Pada hari Senin, tanggal 13 Januari 2025, Walikota Kediri Terpilih periode 2025-2030, Ibu Vinanda Prameswati, S.H., M.Kn. bersilaturahmi ke Pengadilan Negeri Kediri. Dalam kunjungannya, Ibu Vinanda Prameswati, S.H., M.Kn. menyampaikan silahturahmi dengan Ketua Pengadilan Negeri Kediri, Bapak Khairul, S.H., M.H. beserta Keluarga Besar Pengadilan Negeri Kediri. Dalam kunjungan tersebut Bapak Ketua Pengadilan Negeri Kediri memperkenalkan seluruh Hakim dan Pejabat Struktural serta Aparatur di Pengadilan Negeri Kediri dan juga menunjukkan fasilitas dan sarana prasarana yang tersedia bagi para pencari keadilan serta memberikan gambaran singkat tentang profil dan proses perkara di Pengadilan Negeri Kediri. Dalam kesempatan tersebut Ibu Walikota terpilih menyampaikan harapan agar tercipta sinergitas untuk mewujudkan Kediri yang lebih baik, menguraikan pula visi misi, program kerja yang akan dilaksanakan kedepan dan berharap Pengadilan Negeri Kediri turut memberikan dukungan untuk tercapainya program kerja tersebut.
@humasmahkamahagung@ditjenbadilum@kemenpanrb@rbkunwas
#pnkediriprima#humasmahkamahagung#ditjenbadilum#kemenpanrb#rbkunwas
Views: 49